06 Desember 2007

Mempercepat Looding Pada Windows

Sering dijumpai pada beberapa komputer agak lambat melakukan startup untuk masuk ke windows pada saat booting. Hal ini dikarenakan terlalu banyaknya program-program yang terload pada saat windows mulai dijalankan. Agar booting dapat berjalan dengan cepat untuk masuk ke windows, berikut langkah-langkahnya :


1. Klik Menu Star, Pilih Run, lalu ketikkan msconfig, dan tekan OK
2. Pilih Tab Startup, lalu hilangkan semua tanda centang pada pilihan dibawahnya.
3. Pilih Tab BOOT.INI, lalu beri tanda centang pada pilihan /NOGUIBOOT (untuk meniadakan tampilan logo windows pada saat starup)
4. Klik OK, dan Pilih Restart


Sekarang komputer anda bisa lebih cepat daripada sebelumnya pada saat start up.

02 Desember 2007

Tips Mempercepat Tampilan Menu Star

Kadang jika kita ingin membuka sebuah aplikasi yang terdapat di sub menu pada Menu Star di Windows, kita harus menunggu beberapa detik untuk dapat melihat isi dari pada sub menu tersebut. Pengaturan ini memang merupakan default jika kita menginstall Windows. Namun kita bisa mempercepat tampilan tersebut tanpa adanya delay.


Berikut ini cara settingnya :
1. Klik Menu Star,pilih Run, kemudian ketikkan regedit, lalu OK.
2. Pilih HKEY_CURRENT_USER
3. Pada menu yang terdapat dibawahnya pilih Control Panel
4. Dibawah menu control panel, pilih Desktop
5. Pada kolom sebelah kanan, Klik 2x teks MenuShowDelay
6. Ganti nilainya menjadi 0 (nol) lalu OK
7. Tekan tombol F5 pada keyboard untuk merefresh pengaturan lalu keluar (Close)
8. Restart komputer anda.


Setelah melakukan restart anda kini dapat menikmati kecepatan dalam membuka tampilan menu start.

26 November 2007

KITA BELUM MERDEKA BUNG !

Apa yang terbayang dibenak anda ketika membaca tulisan yang saya kutip dari judul sampul majalah e-Indonesia ini. Mungkin yang anda pikirkan sama dengan yang saya pikirkan ketika pertama kali melihat tulisan tersebut. Kemiskinan, kesengsaraan, penindasan dan apalah namanya masih melanda di negeri yang kita cintai ini. Negeri yang terbilang sudah cukup lama merdeka (62 tahun, kalau itung-itungan umur manusia sih, udah nenek-nenek kali ya) masih diwarnai dengan segala hal yang bersifat penjajahan.
Namun dari semua hal tadi, ada satu alasan yang mendasari mengapa majalah tersebut mengambil judul sampulnya "KITA BELUM MERDEKA BUNG !". Ini didasari karena melihat perkembangan TIK di Indonesia masih terbilang lambat. Meskipun tidak dipungkiri pembangunan infrastruktur terus berkembang. Namun pembangunan infrastruktur itu sendiri kurang merata di berbagai daerah, selain itu penetrasi dan pemanfaatan internet di Indonesia terbilang masih rendah.
Sebenarnya, tanpa disadari kita telah memasuki era penjajahan baru, era dimana kita berada dibawah cengkraman produk luar. Mengapa ? karena masih banyak terlihat pemakaian produk-produk dari luar negeri, khususnya pada penggunaan aplikasi berlicense dari luar. "Tanpa kita sadari, kita masih hidup di zaman penjajahan, hanya saja bukan penjajahan bentuk fisik tapi secara produk". menurut Djoko Agung Harijadi, Direktur e-Government Direktorat Aplikasi dan Telematika Depkominfo yang dikutip dari majalah e-Indonesia. Apakah memang anak bangsa ini tidak mampu membuat produk dan menjadi tuan rumah sendiri ? Andalah yang tahu. Padahal di Indonesia sendiri sudah ada gerakan yang dinamai IGOS (Indonesia Go Open Source), namun kenyataannya masih kuatnya penggunaan aplikasi license di negara kita.
Dikantor saya saja misalnya, meskipun telah menyelenggarakan bintek tentang Open Source dan pelanggaran HaKI, tetapi masih ada juga komputer yang memakai aplikasi baik berlicense maupun bajakan. Hal ini perlu kesadaran dari SDM itu sendiri.
Apakah TIK kita sudah merdeka ?
Marilah kita bersama-sama memerangi penjajahan digital ini untuk merebut kemerdekaan TIK kita. Kemerdekaan TIK yang dilihat dari segi regulasi, infrastruktur, hardware, software, konten hingga SDM nya.
Sebagai keseriusan dan langkah awal, marilah mulai mempelajari dan menggunakan aplikasi Open Source dan pemanfaatan internet yang lebih maksimal.

Beberapa Link tentang IGOS :
http://www.igos.web.id
http://www.igos-source.or.id
http://igos-nusantara.or.id

23 November 2007

Booting PC secara Otomatis pada Jam-Jam Tertentu

Untuk mengbooting sebuah komputer secara otomatis pada waktu-waktu tertentu, haruslah diperhatikan apakah jam sistem yang berlaku di komputer kita sudah tepat dengan waktu setempat. Jika belum, sesuaikan jam anda dengan jam sistem komputer dengan cara masuk ke control panel --> Date and Time, atau juga bisa melalui Bios.
Berikut cara booting komputer secara otomatis melalui Bios komputer dengan menggunakan Mobo Asus Tusi-M. (Tampilan Bios komputer tergantung Mobo yang digunakan)
- Masuk ke Bios dengan menekan tombol Delete ketika booting.
- Gunakan tombol panah kanan untuk bergeser ke menu Power
- Sorot sub menu Power Up Control <--|
- Pilih Automatic Power Up <--|
- Pilih Everyday <--|
Tentukan jam berapa yang diinginkan untuk menghidupkan komputer setiap hari.
Gunakan + dan - untuk menambah atau mengurangi angka pada pilihan jam, menit,dan detik
Gunakan tab untuk berpindah dari pengaturan jam ke menit atau ke detik.
Pilihan lain yang ada pada sub menu ini adalah :
- Disable : untuk tidak mengaktifkan Automatic Power
- By Date : untuk menghidupkan komputer pada tanggal dan jam tertentu
- Simpan pengaturan bios dan keluar.
Catatan : Komputer harus tetap terhubung dengan kabel power (listrik)

20 November 2007

SETTING DIAL-UP MENGGUNAKAN HP GSM UNTUK KARTU IM3

Untuk memulai koneksi internet melalui komputer ke hp GSM, terlebih dahulu dipastikan GPRS di handpone telah aktif. Kali ini saya memakai kartu IM3 untuk dial-up ke internet melalui komputer. Aktivasi GPRS sendiri saya melakukan via sms dengan cara mengetik GPRS[spasi]MERK HP[spasi]TIPE HP dan kirim ke 3939. tarif sms aktivasi ini gratis kok. Ada tuh keterangan di brosur jika kita membeli kartu perdananya.
Setelah GPRS sudah aktif, maka langkah selanjutnya mempersiapkan media penghubung antara handphone dengan komputer/laptop. Kita bisa menggunakan kabel data, infrared atau bluetooth. Kali ini saya menggunakan kabel data sebagai media penghubungnya. Menggunakan infrared dan bluetooth haruslah diperhatikan jarak jangkauannya selain itu di simpan di tempat yang aman, sebab jika bergeser dari tempat semula bisa mempengaruhi koneksi ke komputer.
Setelah kabel data terhubung dengan komputer, maka pada layar komputer akan muncul pesan bahwa adanya modem baru yang terdeteksi. Masukkan driver modemnya, driver ini biasanya diikutkan dalam box handphone. Jika drivernya tidak ada, disarankan untuk mendownload drivernya melalui situs vendornya.
Setelah modem terinstall, kita mempersiapkan konfigurasi dial-upnya.
Berikut cara dengan menggunakan OS windows XP :
• Klik StartControl Panel
• Klik double Network Connections
• Klik Create a new connection atau melalui menu FileNew Connection, klik Next
• Pilih Connect to the internet, klik Next
• Pilih Set up my connection manually, dan klik Next
• Pilih Connect using a dial-up modem, klik Next
• Pilih Modem yang telah terinstal di komputer dan kilik Next
• Masukkan nama ISP pada kolom ISP Name (karena kartu yang saya pakai IM3, maka nama ISP nya adalah www.indosat-m3.net dan klik Next.
• Kemudian masukkan juga Phone Number : *99***1#
• Pada kotak pengisian selanjutnya masukkan User name dan password
User name : gprs
Password : im3
Confirm pasword : im3
• Berikan tanda chek untuk “Make this the default internet connection” dan “Add a shortcut to this connection to my desktop”, jika ingin menampilkan di shortcut pada dekstop
• Klik Finish
• Sekarang anda tinggal klik 2 (dua) kali, pada shurtcut networking yang anda buat tadi.
• Masukkan password dan klik Dial

Nah sekarang anda sudah dapat berinternet ria melalui hp anda.

28 Oktober 2007

Akhirnya .....

Setelah menunggu sekian lamanya, akhirnya hari ini Minggu tanggal 28 Oktober tahun 2007, blog ini jadi juga. Blog yang dilatarbelakangi dengan warna putih dan abu-abu, dengan tampilan yang sangat sederhana ini mulai akan meramaikan dunia para blog di internet.
Kalau dilihat sepintas blog ini mungkin belum cukup layak untuk di publish, tapi apakah ada indikator atau ukuran sebuah blog agar bisa dipublish. Saya rasa belum ada, untuk itu dengan kePeDean saya, blog ini dipublish juga. Akhirnya ..........

Pembuatan blog ini sendiri awalnya karena saya cukup terkesima melihat blog teman saya. Yang memuat tentang pengalaman IT beliau. Namanya Takdir dan Cedi. Beliaulah yang membuat saya bersemangat dan antusias untuk membuat blog pribadi saya ini. Beliau pulalah yang sangat membantu didalam pembuatan blog ini, mulai pada pendaftaran sampai pada tampilan aksesories-aksesories blog ini. Dan akhirnya ........... jrennnnngggggggggggg. Blog ini udah bisa di publish. Meskipun kiranya blog ini belum didaftarkan ke komunitas blog tapi insyaAllah itu akan saya lakukan.
Mudah-mudah dengan hadirnya blog ini, saya bisa lebih terpacu lagi untuk menulis apa yang saya alami, dan lebih banyak belajar lagi tentang dunia blog.
Mungkin sampai disini dulu post pertama saya ini, dan akan berlanjut pada post-post selanjutnya.